km leuser / pelni dobo
Lima rencana keberangkatan sudah hadir pada jadwal kapal laut Semarang – Kumai April 2025. Keberangkatan paling awal akan berlangsung tanggal 4 April 2025 dan dilayari 2 kapal : KM Leuser dan KM Dharma Rucitra IX. KM Leuser akan melayari rute Semarang – Kumai tanggal 10 dan 22 April. Satu rencana keberangkatan lagi akan dilayari KM Lawit tanggal 12 April 2025.
Kapal yang menjadikan Semarang – Kumai sebagai rute reguler adalah KM Lawit dan KM Dharma Rucitra IX. KM Leuser hadir sebagai kapal pelengkap di musim mudik lebaran. Bulan lalu, KM Awu juga ikut meramaikan rute. Belum diketahui apakah KM Awu akan kembali berpartisipasi.
Jadwal kapal laut rute Semarang – Kumai April 2025 masih bisa berubah –atau sangat mungkin berubah– setiap saat tanpa permisi. Juga masih bisa bertambah panjang hingga ke akhir bulan. Jika ada perubahan, update-nya akan dimunculkan di sini. Atau pantau langsung di website masing-masing operator kapal.
Untuk kapal PT Dharma Lautan Utama silakan mampir di https://tiket.dlu.co.id
Untuk kapal-kapal Pelni, silakan pantau di https://pelni.co.id
Untuk menyimak kesibukan kapal di Pelabuhan Panglima Utar, Kumai, silakan singgah di akun Twitter Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan Kumai (KSOP Kumai) : @djpl ksopkumai. Untuk kesibukan kapal di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, bisa lihat akun Instagram KSOP Tanjung Emas.
Tiga puluh sembilan rencana keberangkatan sudah memadati jadwal kapal laut Surabaya - Banjarmasin Maret 2025.…
Jadwal kapal laut Surabaya - Banjarmasin April 2025 sudah hadir. Para pemudik lebaran yang ingin…
KM Dharma Rucitra I jadi kapal pertama yang mengisi jadwal kapal laut Banjarmasin - Surabaya…
Jadwal kapal laut Banjarmasin - Surabaya Maret 2025 sudah terisi 36 rencana keberangkatan. KM Dharma…
Jadwal kapal Pelni KM Gunung Dempo sudah menyeberang ke April 2025. Tapi masih pendek. Hanya…
KM Dharma Kartika III sudah menempatkan 4 rencana keberangkatan pada jadwal kapal laut Selayar -…